Thursday, December 13, 2007

LOKASI...LOKASI...LOKASI...(part 2)

Assalamu'alaikum,

Saya lanjutkan kembali tulisan saya tentang tips menguasai lokasi usaha dari Pak Juju'(H.M. Ambaldy Djuardi). Yaitu, dengan cara Kerjasama & Membeli.

Kuasai Tempat Yang Strategis Dengan Cara Kerjasama
Mungkin Anda pernah atau sering melihat suatu tempat usaha yang strategis tapi tidak dimanfaatkan oleh pemiliknya untuk membuka usaha. Selain dengan cara mengkontrak/menyewa, Anda juga bisa melakukan kerjasama dengan pemilik tempat tersebut. Paparkan program usaha Anda secara jelas dan menarik, tanpa melebih-lebihkan.

Kerjasama yang bisa Anda lakukan adalah dengan pembagian keuntungan. Anda bisa membuat kesepakatan berapa persen hak pemilik tempat dan berapa persen hak Anda. Biasanya 70% untuk Anda dan 30% untuk pemilik tempat. Dan satu hal yang harus diingat, dalam kerjasama tersebut pengelolaan usaha harus ada pada Anda (bukan pemilik tempat). Artinya, Anda adalah pemilik perusahaan sedangkan pemilik tempat usaha adalah partner usaha Anda.

Kuasai Tempat Yang Strategis Dengan Cara Dibeli
Kalau usaha Anda sudah menghasilkan keuntungan yang cukup, sangat dianjurkan bagi Anda untuk mulai memiliki sendiri tempat usaha yang strategis dengan cara membeli. Disamping nantinya akan sangat membantu dalam mengurangi biaya sewa tempat usaha, Anda bisa juga berinvestasi karena nilai propertinya akan naik setiap tahun.

Saya pribadi dalam menjalankan usaha selama ini selain menyewa tempat juga ada yang saya beli untuk kepentingan usaha jangka panjang. Satu hal lagi yang perlu Anda cermati dalam melakukan transaksi sewa maupun pembelian tempat usaha, yaitu surat perjanjian sebelum ditanda tangani. Bacalah benar-benar secara teliti. Mintalah waktu yang cukup untuk mempelajarinya. Jangan ragu kalau ada klausul yang tidak pas atau merugikan menurut Anda, segeralah sampaikan kepada pihak pemilik tempat/pengelola. Bagaimanapun juga suatu perjanjian haruslah menguntungkan kedua belah pihak.

Untuk tulisan saya selanjutnya, masih dari buku Pak Juju, yaitu bagaimana mengatasi pemilik tempat yang berulah.

Semoga bermanfaat....

Salam,

Febby Rudiana

No comments: